Friday, June 14, 2024

Doa Bersama Warnai Persiapan Jemaah Haji Purwakarta Jelang Puncak Ibadah Haji ARMUZNA 1445 H

Local photo (2024) by. Eep,  momen doa bersama

Purwakarta, 14 Juni 2024 - Jelang puncak pelaksanaan ibadah haji ARMUZNA 1445 H, Kasi Haji Kementerian Agama (Kemenag) Purwakarta, H. Syamsi Mufti, M.Si, menggelar doa bersama untuk kelancaran dan keselamatan jemaah haji Purwakarta. Kegiatan ini diselenggarakan di Aula Haji Purwakarta.

Kontributor berhasil mewawancara Kasi Haji Kemenag Purwakarta, yang menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan dukungan dan doa kepada para jemaah haji yang akan melaksanakan ibadah haji. Selanjutnya, acara diisi dengan pembacaan tawasul dan surat Yaasiin bersama-sama.

Dalam sambutannya, Kepala Kemenag Purwakarta, H. Dr. Hanif Hanafi, M.Si, mengucapkan terima kasih kepada Kasi PHU yang telah menyelenggarakan kegiatan ini. Beliau berharap agar para jemaah haji Purwakarta diberikan kelancaran, keselamatan, dan kemudahan dalam menunaikan ibadah haji.

"Kegiatan ini merupakan momentum yang sangat penting untuk memberikan support dan doa kepada para jemaah haji Purwakarta. Mudah-mudahan dengan doa bersama ini, mereka dapat menunaikan ibadah haji dengan aman, lancar, dan penuh keberkahan," ujar Kepala Kemenag Purwakarta.

Acara dihadiri oleh seluruh jajaran Kemenag Purwakarta, serta perwakilan dari berbagai elemen masyarakat, seperti tokoh agama, tokoh masyarakat, dan perwakilan organisasi kepemudaan. Mereka semua bersama-sama memanjatkan doa agar para jemaah haji Purwakarta diberi kelancaran, keselamatan, dan kemudahan dalam menunaikan ibadah haji.

Kontributor: Eep

0 comments:

Post a Comment